Lokasi foto: Dataran Engku Hamidah, Batam.
Engku Putri Raja Hamidah atau Engku Hamidah adalah sosok penting dalam Imperium Riau-Lingga-Johor-Pahang yang hidup di abad 18. Selain sebagai permaisuri, dia juga menjadi penasehat hingga pemegang teraju adat dan tradisi.
Engku Putri Raja Hamidah atau Engku Hamidah adalah sosok penting dalam Imperium Riau-Lingga-Johor-Pahang yang hidup di abad 18. Selain sebagai permaisuri, dia juga menjadi penasehat hingga pemegang teraju adat dan tradisi.
Tugasnya semakin vital karena
menjadi Pemegang Regalia Kerajaan, yaitu alat kebesaran Kerajaan. Artinya,
Engku Putri Hamidah memiliki kewenangan memilih, mengangkat, dan melegitimasi
sultan baru.
Engku Hamidah dikenal teguh
mempertahankan Regalia dan menjaga kedaulatan kerajaannya. Sebab, Inggris dan
Belanda saat itu sudah merongrong kerajaan dengan politik kotor. Namun, Engku Hamidah
melawannya dengan kata-kata yang sangat diplomatis.
Sebagai bentuk penghargaan kepada
Engku Hamidah, namanya diabadikan di ikon baru Batam ini. Dataran Engku Hamidah
diresmikan di bulan desember 2019. Tempat ini telah dilengkapi dengan
lampu-lampu hias berwana-warni yang mencolok.
Sebelum ditata menjadi sebuah
taman yang rapi dan bersih, tempat ini hanya berupa lahan hijau pembatas antara jalan
utama dengan kawan perkotoan di area belakang jalan.
Bacaan: batampos.co.id (14 Feb'20)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar